Aktor indonesia Go internasional

 Meski Indonesia memiliki banyak aktor/aktris yang piawai berakting, namun baru sedikit aktor/aktris yang mampu menembus film luar negeri. Christine Hakim adalah salah satu aktris indonesia yang bermain di film hollywood yang berjudul eat pray love. Kini, Aktor-aktor  Indonesia mulai diminati produser-produser film internasional, berikut ini ke 3 aktor tersebut :

1.   Johannes Taslim

sumber poto : Frazer Harrison/Getty Images North America

Johannes Taslim adalah mantan atlet Judo indonesia peraih medali perak di SEA Games 2007 dan medali emas di PON tahun 2008 yang lahir di palembang 23 Juni 1981. Setelah sukses bermain di film The Raid (2011) kemudian Joe Taslim terlibat dalam film laga horor pertama buatan HBO Asia, Dead Mine (2012) yang dirilis di sejumlah negara Asia pada September 2012 dan ditayangkan perdana di semua saluran televisi HBO Asia.



Bermain gemilang di dua film tersebut, membuat Justin Lin (sutradara Fast & furious 6) tertarik menggunakan jasanya, untuk beradegan dengan aktor-aktor holywood seperti vin diesel, paul walker dan dwayne johnson. Joe Taslim dalam film Fast and Furious 6 (2013) memerankan tokoh antagonis Jah, seorang pembunuh berdarah dingin yang memakai kemampuan bela diri dan parkour.

aksi joe taslim di film fast and furious 6 :



2. iko Uwais

sumber poto : on the net

Uwais Qorny atau yang dikenal dengan Iko Uwais lahir di Jakarta, 12 Februari 1983 memulai debutnya di dunia perfilman ketika memerankan Yuda, seorang perantauan Minangkabau dalam film Merantau tahun 2009. Setelah sukses di debut film pertamanya, iko uwais melanjutkan kariernya di film the raid (2011).


  Kesuksesan film The Raid, semakin melambungkan nama Iko setelah ditanggapi positif oleh kritikus film dan penonton. Di tahun 2013, Iko Uwais bermain di film holywood yang berjudul Man of Tai chi. Film yang digarap oleh aktor kenamaan Hollywood, Keanu Reeves ini menampilkan adegan-adegan silat dari Cina.  Film ini di bintangi oleh Keanue Reeves, Tiger Hu Chen dan Karen Mok.



3.    Ario Bayu
 
Sumber poto : cinema21



  Aktor yang lahir di Jakarta, 6 Februari 1985 ini merupakan aktor yang bermain sangat total mengakibatkan film-film yang dimainkannya dapat di terima masyakarat, di antara filmnya adalah kala (2007), laskar pelangi (2009),  Rumah Dara (2010), Darah garuda (2010), Catatan harian si boy (2011), Dilema (2012).

Karena sukses beradegan dalam film-film indonesia, membuat Ario bayu dilirik produser-produser film luar negeri, Tahun 2013 adalah puncak kariernya, dimana Ario bermain di 2 film luar negeri, Dead mine adalah debut film internasional pertamanya. film laga horor pertama buatan HBO Asia ini merupakan gabungan aktor-aktor asia yang shooting di indonesia. 

aksi ario bayu di film Dead mine :



Fim kedua internasionalnya adalah Java heat,  Java Heat adalah film aksi laga dan baku tembak yang mengambil lokasi di yogyakarta, indonesia yang dirilis pada tahun 2013. Film ini disutradarai Conor Allyn dan dibintangi Kellan Lutz (aktor di film The Twilight Saga: Eclipse dan A Nightmare on Elm Street) , Mickey Rourke, Ario Bayu, dan Atiqah Hasiholan sebagai pemeran utama. Film ini adalah film yang digarap oleh rumah produksi Margate House asuhan Conor Allyn dan Rob Allyn


aksi ario bayu di film java heat :


Indonesia memiliki banyak aktor yang berkualitas namun masih sedikit yang dilirik produser-produser film internasional, semoga saja aktor-aktor indonesia yang lainnya mengikuti jejak ke 3 aktor ini, semoga bermanfaat. Terima kasih telah membaca.

0 Response to "Aktor indonesia Go internasional"

Posting Komentar

Entri Populer