Masjid yang besar dan megah tidak selalu harus berada di area perkantoran ataupun perumahan mewah. Sejumlah Kampus di Indonesia juga mempunyai bangunan masjid yang besar dan indah. Tidak kalah menariknya dengan masjid yang dibangun di luar lingkungan kampus. Berikut 5 Masjid Indah yang berada di lingkungan kampus :
1. Masjid Agung Al Azhar, Jakarta Selatan
(Universitas Islam Al-Azhar)
(Universitas Islam Al-Azhar)
Pada awal berdiri, masjid ini tidak berada di dalam lingkungan kampus. Tapi kemudian setelah Universitas Islam Al Azhar (UIA) berdiri, masjid ini termasuk dalam lingkungan kampus UIA. Masjid Agung Al Azhar telah berdiri sejak tahun 1958 di Jl Sisingamangaraja XII No 12. Tokoh ulama Prof Dr Haji Abdul Malik Karim Amrullah, adalah imam masjid pertamanya.
Uniknya, meskipun sudah dibangun sejak lama, bentuk bangunan dan ornamen yang ada sama sekali tidak terkesan kuno. Bagian luarnya tampak begitu minimalis. Keseluruhan masjid disapu dengan warna putih bersih yang menyimbolkan kesucian.
2. Masjid Kampus Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta
(Universitas Gadjah Mada)
Selain menjadi tempat ibadah, Masjid Kampus Universitas Gadjah Mada (UGM) dijadikan sebagai lokasi berkumpul para mahasiswa. Masjid dengan luas 2,8 hektar ini mengambil gaya Joglo, bangunan rumah khas Jawa. Gaya masjid ini juga semakin anggun setelah gaya Joglo ini dipadukan dengan arsitektur khas Timur Tengah, seperti gaya Masjid Nabawi.
Masjid Kampus UGM memiliki dua gerbang. Gerbang utamanya memiliki tinggi 14 meter dan mengadopsi desain megah salah satu universitas di Hongaria. Di gerbang kedua, motif bintang segi delapan menjadi ornamen penghiasnya. Yang membuat Masjid Kampus UGM semakin mewah adalah marmer Italia yang digunakan untuk dinding masjid. Sedangkan lantai, masjid ini memilih marmer Indonesia yang membuat lantai masjid terasa sejuk.
3. Masjid Ulil Albab, Sleman
(Universitas Islam Indonesia)
Masjid ini terletak di dalam kawasan kampus UII di Jl Kaliurang, Km 14, Sleman, Yogyakarta. Dilihat dari segi arsitektur, Masjid Ulil Albab memiliki bentuk yang sangat artistik, megah dan modern. Masjid ini memiliki kubah yang dominan berwarna kuning cerah. Sekilas, kubah ini mirip bentuk Colosseum di Roma.
Masjid Ulil Albab terdiri dari tiga lantai. Lantai pertama berfungsi sebagai auditorium. Naik ke lantai dua, ada area salat yang selalu ramai dikunjungi jamaah. Naik lagi ke lantai tiga, Anda dihadapkan dengan ruang perkantoran.
4. Masjid Al Furqon, Bandung
(Universitas Pendidikan Indonesia)
Masjid megah selanjutnya yang berada di kawasan kampus adalah Masjid Al Furqon di Kampus UPI, Jl Dr Setiabudi No 229, Bandung. Seolah-olah menjadi penyambut setiap orang datang, masjid ini ditempatkan tepat di sebelah kiri gerbang masuk Kampus UPI. Untuk memberikan kesan asri, di sekitar masjid dibuat taman hijau lengkap dengan aneka lampu hias yang cantik.
Kesan minimalis begitu terpancar saat pertama kali melihat masjid yang berbentuk kotak ini. Masjid ini memiliki 4 lantai, yang dimana lantai dasar berfungsi sebagai kegiatan mahasiawa serta tempat wudhu. Untuk lantai 1,2, dan 3 di fungsikan sebagai tempat menunaikan ibadah sholat. Masjid ini dapat menampung lebih dari 10,000 jamaah. Jadi tak heran jika masjid ini merupakan masjid kampus terbesar di Indonesia, bahkan di Asia Tenggara.
5. Masjid Fachruddin, Malang
(Universitas Muhammadiyah Malang)
Masjid Fachruddin terletak di lingkungan Universitas Muhammadiyah Malang, Bangunan masjid ini memadukan tiga nafas kebudayaan sekaligus, yaitu Jawa, Arab dan modern. Berbagai bentuk ornamen dan pilarnya dibuat dengan gaya modern yang menggambarkan semangat modernitas dalam menampilkan ajaran Islam. Sementara kubah dan ornamen lainnya menggambarkan buah dan daunnya yakni amal shaleh.
Pembangunan masjid yang berlokasi di Jalan Raya Tlogomas, Malang ini memakan waktu 23 bulan, terhitung sejak bulan November 1994 sampai dengan September 1996. Dengan luas bangunan 14.834,70 meter persegi, bangunan masjid ini terdiri dari 5 lantai. Lantai 1 seluas 2. 706,20 meter persegi; lantai 2 seluas 2.900 meter persegi; lantai 3 seluas 3.197 meter persegi; lantai 4 seluas : 1.642,75 meter persegi; dan lantai 5 seluas 2.746 meter persegi.
Kampus adalah tempat kaderisasi calon-calon pemimpin bangsa dimasa depan. Di kampus berbagai orang dengan berbagai latar belakang, ras, agama, pemikiran,ideologi dan kepentingan berkumpul dalam sebuah sistem.Tak ubahnya dalam sebuah masyarakat. Cerminan masyarakat di masa yang akan datang bisa dilihat dari kondisi kampus.
0 Response to "Masjid Kampus Terindah Indonesia"
Posting Komentar